Selasa, 19 Januari 2016

Tujuh Tahun Tertidur, AK//47 Kembali Menggerinda

Kabar bahagia datang dari veteran grindcore Semarang, AK//47. Pasalnya setelah memutuskan untuk hiatus pada 2008 silam, kini mereka bersiap untuk menggerinda telinga para pecinta grindcore tanah air kembali.

Band yang digawangi oleh Garna Raditya (gitar, vokal), Novelino Adam (bass, vokal), dan Yogi Ario (drum) ini, sedang mempersiapkan album ketiga bertajuk Verba Volant, Scripta Manent yang rencananya akan rilis Februari mendatang. "(album tersebut) merupakan bahasa latin, artinya 'Yang Sekadar Terucap Akan Hilang, Yang Tertulis Akan Abadi'," ujar Garna Raditya kepada Lemarikota pada Senin (18/01).

Terdapat 13 lagu, yang menurut Garna, didedikasikan kepada pergerakan literasi untuk menggerus pembodohan dan ignoransi. Saat ini mereka sedang merampungkan sebuah video klip untuk lagu "Ignorant Middle Class" dengan bantuan tim dari Semarang On Fire dan LOL Production. "Video tersebut akan dirilis bersamaan dengan album."

Sebelumnya band bentukan tahun 1999 tersebut, baru saja menyelesaikan rangkaian tur 13 kota akhir tahun 2015 kemarin. Sejauh ini pula, mereka telah menghasilkan dua album pendek Tidak Setuju pada 2003 dan album penuh Barricades Close The Street, But Open The Way pada 2006, serta beberapa proyek kompilasi dan split album. (AL)





Artikel Lain:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar