Kamis, 14 November 2013

No One Cares: Wild, Stupid, Cool, And Based On Reality

Photo by NOC doc.
This Is Curse adalah album paling berkesan untuk saya pribadi, setidaknya pada tahun 2011 lalu. Sampai sekarangpun demikian. No One Cares merefleksikan karakteristik orang Sumatera yang tangguh, melalui musik yang mereka sajikan dalam album tersebut. Mereka itu liar, nakal, kira-kira begitulah premisnya. Alih-alih menakutkan, band yang terbentuk sejak 2009 ini justru menyenangkan.

Dan pada kesempatan kali ini Lemari Kota berhasil mewawancarai mereka, diwakili oleh sang vokalis Ito. Dengar-dengar mereka lagi mempersiapkan album terbaru nih. Penasaran jadinya. Seperti apa yah ??? (AL)

Apa yang kalian lakukan di luar band ?
Di luar band kami tidak banyak smelakukan apa apa terpaksa menjadi normal di jam jam tertentu dan terkadang living a dream sport, shopping, cliff jump, weed, religious semua yang terlintas di otak.

Apa kalian tergabung di band lain ?
Oh iya Ito ada di banyak band salah satunya Martyr. Aji juga di Martyr dan band jazz Karmapoci.

Sepertinya skena hardcore di Medan begitu semarak untuk sekarang ini. Bagaimana sebenarnya kondisi di sana ?
Whats the real happening is war. Everyone hate war but every people like a movie like Black Hawk Down, Saving Private Ryan and more because its cool honoured and brotherhood kayak gitu lah gambarannya.kami merasa musik skill dan equipment atau hal hal yg membuat mu merasa jadi pro hardcore tidak lah penting attitude character dan nongkrong lebih diutamakan 061act.

Lagu A.K.A.F. adalah pemicu saya mendengarkan This Is Curse. Kepanjangan dari apakah akronim tersebut ?
Artinya all kids are fucked up sepanjang pernongkrongan banyak ketemu anak anak yang punya cerita yang menarik, kadang memang pilihan membawa kemana tapi sepertinya kita gak sendiri.

Karakter musik yang kalian sajikan terdengar tough namun tidak terkesan menakutkan. Cenderung nakal. Siapa saja yang menjadi influence kalian ?
Satu element yang pas sexy kami membuat hal menjadi sexy dan ganteng.

Kalian marah-marah pada lagu Rutinitas Monoton. Sebenernya rutinitas seperti apa yang membuat kalian sebegitu bosannya ? Dan bagaimana dengan saat ini, apa masih membosankan ?
Marah marah, mungkin karena kurang bersyukur tapi itu gak marah marah, sekarang masih bosan dan seterusnya life is mistake and death its only escape dulu si mikir gitu. Tapi ya sekarang memang harus deal aja sama rutinitas. Kalau ada kesempatan ganti rutin di ganti apa aja yang buat kamu makin bahagia.

Dan mendadak gelisah pada Suasana Malam. Apa yang sebenarnya terjadi dan melatar belakangi lagu tersebut ?
Suasana malam lagu spontan yang kami buat karena lagu si Apok belum siap. latar belakang hanya mengenai kehilangan apa saja misalnya stnk, ijazah, handphone, motor atau kesempatan dan seseorang.

Bagaimana kalian mendefinisikan album This Is Curse ini sendiri ?
Wild, stupid, cool, and based on reality.

Apa yang saat ini sedang kalian lakukan ?
Iya kami udah selesai rekaman bahkan kami udah upload beberapa lagu via youtube Sleep Tight Medan dan Cold Skin. Dan masih mencoba menulis lagu baru dan mengatur rencana tur mungkin tau depan.

Apa yang kalian ketahui tentang Lemari Kota Webzine ?
Saya sering baca LK dulu saya di rekomendasikan oleh Dodski United Blood. Dan berguna untuk skena dan penting.

last word!
Thx lemari kota buat interview. Buat kalian yang udah dengar This Is Curse thx. Album baru Serpent Soul segera hadir.

Artikel Lain:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar